Cikarang, 10 Oktober 2024 – Universitas Bina Sarana Informatika (UBSI) Kampus Cikarang kembali menunjukkan komitmennya dalam mengembangkan generasi muda dengan menghadirkan acara bertajuk “BSI Digination: Workshop & Kunjungan Industri” yang akan diselenggarakan pada tanggal 14-15 Oktober 2024 di Aula UBSI Kampus Cikarang.
Kegiatan ini merupakan rangkaian kegiatan yang diikuti oleh 2.000 siswa SLTA Sederajat dari berbagai sekolah, dengan tema utama “Artificial Intelligence for Education”. Menghadirkan beragam tools AI seperti ChatGPT, Haiper, Invideo, Vidnoz, dan Eleven Labs, acara ini bertujuan untuk memperkenalkan para siswa pada teknologi AI terkini yang dapat dimanfaatkan dalam dunia pendidikan.
Acara akan dibuka dengan sesi inspiratif dari para narasumber handal, di antaranya Wairah, M.Kom, seorang Praktisi dan Implementer AI, serta Agung Fazriansyah, M.Kom, yang juga dikenal sebagai Praktisi AI. Kedua narasumber akan dipandu oleh host Suhardi, S.Sos., MM, yang siap memandu jalannya diskusi dan berbagi wawasan menarik seputar implementasi teknologi AI di era digital ini.
Mitra sekolah yang turut berpartisipasi dalam acara ini antara lain adalah beberapa sekolah unggulan seperti SMKN 1 Cikarang Selatan, SMKN 1 Cibarusah, SMAN 1 Serang Baru dan SMK Puja Bangsa yang dikenal dengan komitmen mereka dalam mencetak lulusan berkualitas.
BSI Digination bukan sekadar workshop biasa, tetapi juga merupakan bentuk nyata dari kepedulian UBSI terhadap perkembangan pendidikan di Indonesia, khususnya dalam mempersiapkan generasi yang siap bersaing di era Revolusi Industri 4.0.
Untuk informasi lebih lanjut, silakan hubungi tim administrasi di 0812 1000 3851 atau ikuti media sosial UBSI Cikarang di Instagram: @bsi_cikarang dan Facebook: BSI Cikarang.
Mari bergabung dan jadi bagian dari transformasi dunia pendidikan melalui teknologi AI bersama Universitas BSI Kampus Cikarang.
Kuliah…? BSI Aja!!